topbella

Memeriksa Payudara Sendiri

Deteksi Dini
Seperti yang kamu tahu, kalau pembentukan payudara pada kebanyakan cewek, terjadi sebelum haid pertama mereka. Selama masa puber, payudara terus mengalami perubahan mulai dari benjolan kecil, dan beberapa perubahan lainnya. Nggak cuma itu, kadang selama masa haid, payudara juga jadi lebih sensitive dan sakit. Dan itu semua normal banget! Nah.. kalau kamu lebih sadar dengan kondisi payudaramu, bakal lebih mudah mengetahui kalu ada yang nggak normal sama payudara.

Kenapa ?

Pemeriksaan payudara sendiri ini, bias mendeteksi lebih awal apakah ada kista atau penyakit-penyakit lainya, seperti kanker payudara. Gampang banget kok! Kamu cuma butuh waktu beberapa menit untuk melakukan pemeriksaan. Awalnya sih memang agak aneh dan merepotkan, tapi aktivitas yang biasa disebut Breast self-Examination (BSE) ini efeknya adalah untuk kesehatan payudara kamu. Sebulan sekali aja diwaktu yang sama tiap bulannya untuk melakukan pemeriksaan karena payudara biasanya mengalami perubahan selama sikls haid. Waktu yang paling tepat adalah satu minggu setelah hari haid pertama.

Gimana ?
Yang perlu kamu lakukan adalah memeriksanya secara fisik dan merasakannya. Beberapa langkah BSE adalah :
Lihat!
1.    Sebelum kamu pakai bra, berdiri atau duduk di depan cermin dengan tangan rileks. Coba kamu perhatikan payudaramu, ada nggak sesuatu yang ganjil seperti perubahan bentuk putting yang nggak normal? Atau mungkin ada gumpalan, benjolan, dan perubahan dikulitnya?
2.    Lakukan hal yang sama dengan angle dan posisi lengan yang berbeda. Tangan kamu tetap disamping, lalu angkat salah satu lenganmu sampai diatas kepala. Rapatkan tanganmu yang satunya kedada, dengan satu lengan tetap di atas kepala, dan bungkukkan badanmu ke depan. Perhatikan lekukan atau perubahan di payudara kamu.
3.    Kalau ada sesuatu yang kamu rasa ganjil, segera periksakan ke dokter.

Rasakan!
Ada yang bilang, untuk proses merasakan ini, ada baiknya dilakukan waktu lagi mandi. Apalagi kalau udah pakai sabun, jadi lebih gampang untuk merasakan. Selain itu, tanganmu juga jadi lebih mudah bergerak.
1.    Periksa payudara kamu satu per satu aja dulu. Kalau kamu mulai dengan payudara sebelah kanan, angkat lengan kananmu juga, letakkan di belakang kepala, dan pakai tangan kiri untuk merasakan payudaramu. Kalau kamu merasakan seperti ada yang mengganjal di payudaramu, coba konsultasikan pada dokter.
2.    Anggap payudaramu adalah sebuah lingkaran. Pakai tiga jari tengah tanganmu (telunjuk, jari tengah, jari manis), gerakkan tiga jari itu membentuk gerakan spiral dengan putaran dari luar ke dalam, jadi sedikit demi sedikit mendekati putting. Perhatikan apakah rasanya sama saja alias biasa, yang berarti payudara kamu sehat. Tapi kalau kamu merasa ada yang aneh seperti adanya gumpalan atau rasa nyeri, kamu harus waspadai.
3.    Untuk pemeriksaan payudara selanjutnya, pakai tehnik penekanan yang terdiri dari tiga tingkat ringan, medium, dank eras. Cara ini bakal bikin kamu bias merasakan tiap lapisan jaringan payudaramu. Muali dari tekanan ringan, meningkat ke medium, dan terakhir tekanan yang cukup keras untuk merasakan lapisan paling dalam. Kalau udah ter-cover semuanya, pakai jari telunjuk dan ibu jari kamu untuk menekan dengan lembut bagian putting. Amati setiap cairan atau kotoran yang keluar. Setelah itu, lakukan hal yang sama untuk payudara yang satunya.
4.    Kamu juga bias melakukan cara nomor 3dengan tidur terlentang ditempat tidur. Dalam melakukan pemeriksaan ini, ada baiknya kalau kamu juga memeriksa bagian ketiak, siapa tahu kamu menemukan benjolan yang nggak normal disana.

Warning Signs

Kalau kamu menemukan atau merasakan adanya benjolan pada payudaramu, nggak usah panik! Faktanya, beberapa remaja cewek memang punya benjolan yang menandakanadanya pertumbuhan dan pembentukan payudara. Ada beberapa tanda yang menunjukkan ada sesuatu yang nggak normal dengan payudaramu :
•    Rasa sakit pada payudaramu yang nggak ada hubungannya sama masa haid
•    Ada gumpalan,benjolan atau perubahan lainnya di payudara
•    Payudara kamu memerah, panas, dan bengkak
•    Keluar cairan atau darah dari putting
•    Ada gumpalan di ketiak
Segera konsultasikan da periksa ke dokter kalau kamu menemukan keganjilan itu!



Share/Bookmark

0 komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih untuk komentarnya baik itu saran, kritik, anjuran dan nasehat dari anda...

Foto saya
Cute abiez, baik hati dan suka menabung, cerewet, Chuby....easy going.